DAERAH  

Polsek Sekincau Pasang Banner Himbauan Waspada Harimau

Lampung Barat (BP) – Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap keberadaan harimau di wilayah Kecamatan Batu Brak, Polsek Sekincau melaksanakan kegiatan pemasangan banner himbauan terkait adanya harimau liar. Pemasangan banner bertuliskan “Waspada Area Jelajah Harimau” dilakukan di beberapa titik rawan yang berada di Kecamatan Batu Brak, tepatnya di daerah Pampangan, Kubu Balak, dan Way Asam.

Sebanyak 6 unit papan himbauan dipasang di lokasi-lokasi strategis. Selain itu, tim Polsek Sekincau juga melakukan koordinasi dengan Peratin (kepala desa) dan aparatur Pekon Teba Liokh. Dalam kesempatan ini, mereka menyampaikan himbauan untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas, terutama saat berkebun atau berada di area yang rawan.

Kapolsek Sekincau berharap dengan adanya pemasangan papan himbauan ini, masyarakat dapat lebih berhati-hati dan mengambil langkah-langkah pencegahan agar terhindar dari potensi bahaya akibat keberadaan harimau liar yang tengah menjelajah kawasan tersebut.

Polsek Sekincau juga terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memantau perkembangan situasi dan memastikan keselamatan masyarakat di wilayah Batu Brak. (*)

 

 

 

 

Sumber : Humas Polres Lampung Barat

Tinggalkan Balasan

You cannot copy content of this page