Lampung Selatan (BP), 13 Januari 2025 – Ketua Himpunan Pengusaha Muda (HIPMI) Kabupaten Lampung Selatan Zainal Abidin menyatakan dukungan penuh kepada gubernur dan wakil gubernur terpilih Provinsi Lampung. Zainal Abidin berharap dapat bekerja sama untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat Lampung khususnya Kabupaten Lampung Selatan.
“Kami siap membantu gubernur terpilih dalam mewujudkan visi dan misi untuk kemajuan Provinsi Lampung,” ujar Zainal Abidin.
Dukungan ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat kerjasama antara pemerintah dan pengusaha muda di Kabupaten Lampung Selatan. Zainal Abidin berkomitmen untuk memfasilitasi komunikasi dan kerjasama antara pengusaha muda Kabupaten Lampung Selatan dan pemerintah.(Iryanto)